HILANGNYA AGAMA SESEORANG

Syaikh Abdul Qadir al-Jailani rahimahulLaah berkata:

ذهاب دينكم بأربع أشياء: (١) أنكم لاتعملون بما تعلمون؛ (٢) أنكم تعملون بما لا تعلمون؛ (٣) أنكم لا تتعلمون ما لا تعلمون فتبقوا جهالا؛ (٤) أنكم تمنعون الناس من تعلم ما لا يعلمون

Hilangnya agama pada diri kalian disebabkan karena 4 (empat) perkara: (1) Kalian tidak mengamalkan apa yang telah kalian ketahui; (2) Kalian mengamalkan apa yang tidak kalian pahami (ketentuan hukumnya);

(3) Kalian tidak berusaha mencari tahu (belajar) apa yang tidak kalian ketahui sehingga kalian menjadi orang bodoh;

(4) Kalian menghalangi manusia dari upaya mereka mencari tahu (belajar) tentang apa yang tidak mereka ketahui

(Al-Jailani, Al-Fath ar-Rabbani wa Faydh ar- Rahmani, hlm. 43. Beirut: 1998).

Pesan Moral:

Agar ‘penampakan’ Islam tidak hilang pada diri kita maka kita perlu memahami:

(1) Islam bukan sekadar teori, tetapi praktik/pengamalan. Tak ada artinya  menguasai banyak ilmu-ilmu Islam jika tidak dipraktikkan/diamalkan dalam kehidupan.

(2) Pentingnya ilmu sebelum amal. Sebabnya, beramal tanpa  ilmu bakal tertolak (tidak diterima oleh Allah SWT).

(3) Penting mengetahui perkara-perkara yang belum kita ketahui ketentuan dan hukumnya di dalam Islam. Tentu dengan banyak belajar/mencari ilmu-ilmu Islam.

(4) Jangan sampai menghalangi manusia dari upaya mencari tahu apa yang tidak mereka ketahui.

Wa maa tawfiiqii illaa bilLaahi ‘alayhi tawakkaltu wa ilayhi uniib.

Arief B. Iskandar

(Khadim Ma’had Wakaf Darun Nahdhah al-Islamiyyah Bogor)

===============================

📲 Yuk Beramal Jariyah : berbagi.link/amaljariyah
➡ Yuk Gabung Di Channel Telegram : https://t.me/pesantrendarunnahdhah

Raihlah Pahala Jariyah dengan menyebarkan konten Dakwah ini sebagai bentuk partisipasi & dukungan anda untuk Dakwah Islam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *